Tour Jepang – Jepang menawarkan berbagai akomodasi, baik yang masih tradisional hingga yang modern. Beragam jenis akomodasi ini ada banyak, mulai dari pemandangan, suasana, layanan, akses, atau tarif menginap per malam. Dalam ulasan ini, kita akan mengulas list akomodasi yang ada di Jepang Jepang yang mungkin akan berguna untuk kamu.
Sekarang dengan bantuan teknologi, kamu dapat memesan kamar menginap untuk seminggu kedepan. Suatu keuntungan untuk kamu yang tertarik berlibur ke Jepang dengan budget terbatas.
Daftar isi:
Beberapa Daftar List Akomodasi di Jepang
Pilihan akomodasi tak hanya ditemukan di kota besar Jepang, namun juga ada di area-area pedesaan yang mampu menyambut pengunjung dengan pelayanan terbaik. Berikut adalah beberapa daftar akomodasi di Jepang yang bisa kami bagikan:
Hotel Kapsul
Hotel kapsul menjadi salah satu langkah menarik untuk berlibur di Jepang dengan biaya murah, tarifnya sendiri hanya 3.000 hingga 5.000 yen /malam. Hotel menarik ini menyediakan fasilitas seperti TV, tempat tidur, colokan listrik, radio, serta internet di suatu wadah berbentuk kapsul.
Kamu berencana untuk liburan di Jepang? Yakin dengen itinerary kamu? Takut kesasar? Bingung Masalah Kirim Koper, Pesan Taxi dan lainnya? Gunakan Layanan Jasa Tour Guide Jepang Online dari Tanogaido Tours and Travel untuk bantuan penuh selama liburan di Jepang.
Ryokan
Apabila ingin merasakan bagaimana suasana rumah tradisional ala Jepang, kamu dapat memesan di ryokan. Umumnya kamar di ryokan kamar berukuran besar yang lantainya ditutupi tikar tradisional Jepang [tatami]. Kemudian terdapat pintu geser yang biasa disebut shoji serta tidur di kasur berukuran kecil yang disebut futon.
List akomodasi Jepang satu ini biasanya mempunyai pemandian umum dan dipisahkan menurut gender. Kalau ryokan berada di dekat sumber mata air panas, pemandian umum tersebut disebut dengan onsen. Untuk tarifnya sendiri sekitar 12.000 sampai 20.000 yen /malam.
Minshuku
Minshuku merupakan penginapan di Jepang yang umumnya disediakan suatu keluarga dalam rumah maupun pavilium. Tempat menginap ini dapat ditemukan di beberapa sekitar taman nasional atau pedesaan.
Untuk tarifnya sendiri sekitar 6.500 sampai 8.500 yen /malam [termasuk makan malam dan sarapan. Kebanyakan penginapan di Gikayama dan Shirakawago masuk dalam minshuku.
Youth Hostel
Hostel ini merupakan hotel dengan tarif murah dengan layanan yang begitu terbatas, cocok sekali untuk kamu yang ingin liburan murah [backpaker-an] ke Jepang.
Tapi jangan salah, walaupun ada embel-embel “youth”, hostel satu ini menerima pengunjung dari semua usia. Untuk tarifnya yang paling murah sekitar 3.000 hingga 5.000 yen /malam.
Menginap di Kuil
List akomodasi Jepang terakhir ialah kamu bisa menginap di sejumlah kuil Buddha yang berada di area pedesaan. Ada beberapa kuil yang membolehkan tamu untuk ikut di dalam doa pagi atau meditasi Zazen, sementara yang lain menawarkan kamar di dalam ruangan kuil. Tarifnya sekitar 5.000 hingga 10.000 yen /malam. Nah, salah satu penginapan ziarah yang paling populer di spot wisata Wakayama yang terletak di Mount Koya.
Setidaknya terdapat 50 kuil [bergantung musim] di kawasan Mount Koya yang menawarkan layanan tersebut baik kepada pengunjung biasa atau peziarah. Untuk kamu yang tertarik menginap disana dapat memesannya secara langsung melalui website resmi. Biaya menginap tadi sudah termasuk sarapan dan makan malam.
Demikian beberapa list fasilitas akomodasi Jepang yang bisa kamu gunakan saat ingin liburan murah ke negeri Sakura. Sebagai tambahan informasi, pengunjung akan diminta melakukan beberapa prosedur check-in dalam akomodasi penginapan sebagai pencegahan serangan terorisme dan penyakit menular. Semoga bermanfaat!
Bantuan Guide Online Jepang
Perlu bantuan saat ingin merencanakan liburan ke Jepang? Kamu bisa menghubungi tour guide online jepang dari Tanogaido. Dijamin liburan kamu di Negeri Sakura menjadi semakin seru. Terima kasih!