Toko Serba 100 Yen untuk Belanja Murah

Toko Serba 100 Yen

Wisata Jepang – Bagi kamu yang tertarik membawa souvenir ataupun oleh-oleh keren dengan harga murah, jangan sampai lupa untuk mengunjungi sederet toko serba 100 yen di Jepang yang kami bagikan di bawah ini. Walaupun sangat terjangkau, tidak berarti kualitas produknya buruk. Oleh karena itu, simak artikel berikut sampai selesai!

Toko serba 100 yen berada di tengah kota metropolitan Jepang, tidak terkecuali di Tokyo. Beragam barang yang dapat kamu beli diantaranya adalah peralatan dapur, peralatan tulis, makanan ringan, cokelat, sampai pajangan unik untuk menghias meja dan dinding.

Sederet Toko Serba 100 Yen di Jepang

Langsung saja simak ulasan di bawah ini untuk mengetahui toko serba 100 yen yang bisa kamu temukan di Jepang.

Toko Serba 100 Yen Daiso Tokyo

  1. Daiso Harajuku, berada di pusat shopping Jepang, yaitu Harajuku. Toko ini menyediakan banyak sekali item serba murah di 3 lantai. Kamu dapat jalan kaki menuju Takeshita Dori, 5 menit dari Harajuku Station. Daiso Harajuku buka mulai 09:00 sampai 21:00.
  2. Daiso Ueno, berada di sebelah Ueno Station pada gedung AbAb [lantai 6]. Beberapa barang di Daiso Ueno lebih banyak ketimbang di Harajuku. Toko ini buka mulai pukul 10:00 sampai 21:00.
  3. Daiso Odaiba Decks, untuk kamu yang mengunjungi Odaiba dapat mampir kesini. Daiso berada di lantai 4 sekaligus bisa mengunjungi museum patung Madame Tussauds Tokyo, Legoland Discover Center, dan beberapa toko experience lain. Toko ini buka mulai pukul 11:00 sampai 21:00.
  4. Daiso Aqua City, terletak di Odaiba di dalam gedung Aqua City Tokyo lantai 4. Mall ini merupakan mall Odaiba yang populer dengan Ramen Stasium yang dimana kamu dapat mencoba berbagai ramezm terenak dari penjuru Jepang. Salah satu toko serba 100 yen di Jepang ini buka mulai pukul 11:00 sampai 21:00.
Daiso Harajuku
Daiso Harajuku

Toko Serba 100 Yen Daiso Osaka

  1. Daiso Namba OCAT terletak di lantai 1. Namba OCAT merupakan gedung shopping di bawah terminal bus Namba. Toko ini buka mulai pukul 11:00 sampai 21:00.
  2. Daiso Shinsaibashi Suji Shopping, terletak di tengah-tengah perbelanjaan Shinsibashi yang populer. Toko ini buka mulai pukul 10:00 sampai 21:00
  3. Daiso Kuromon Ichiba. Lokasinya pas sekali untuk kamu yang bermalam di area Stasiun Nipponbashi. Terletak di Kuromon Ichiba, yakni jalanan kuliner populer di Osaka. Daiso Kuromon Ichiba buka mulai pukul 10:00 sampai 21:00.
Daiso Shinsaibashi Suji Shopping
Daiso Shinsaibashi Suji Shopping

Toko Serba 100 Yen Daiso Kyoto

  1. Daiso Kyoto Avanti, terletak di mall Kyoto lantai 3 sisi selatan Stasiun Kyoto dan dekat sekali sengan rute shinkansen. Toko ini mulai buka pada pukul 10:00 sampai 21:00.

Toko Serba 100 Yen Daiso Osaka

  1. Toko serba 100 yen di Jepang berikutnya adalah Cando Namba yang berada di Osaka. Terletak di gedung Esuka-ru Namba Bld Lantai-8. Bisa ditempuh jalan kaki dari Stasiun Namba ke arah timur. Toko ini buka mulai pukul 10:00 sampai 23:00.

Demikianlah ulasan tentang rekomendasi toko serba 100 yen di Jepang yang wajib kamu kunjungi jika ingin belanja super murah. Oleh karena itu, tak ada salahnya kamu pergi ke beberapa toko di atas. Selain itu, kamu dapat memenuhi hasrat berbelanja tanpa mengeluarkan budget terlalu banyak. Sebagai informasi tambahan, tiap produk yang kamu beli akan dikenakan pajak sebesar 8%, jadi total tiap satu barang ialah 108 yen.

Kamu berencana untuk liburan di Jepang? Yakin dengen itinerary kamu? Takut kesasar? Bingung Masalah Kirim Koper, Pesan Taxi dan lainnya? Gunakan Layanan Jasa Tour Guide Jepang Online dari Tanogaido Tours and Travel untuk bantuan penuh selama liburan di Jepang.

Liburan ke Jepang Bersama Tanogaido

Perlu bantuan saat ingin merencanakan liburan ke Jepang? Kamu bisa menghubungi tim Tanogaido untuk mendapatkan layanan private tour jepang. Dijamin liburan kamu di Negeri Sakura menjadi semakin seru. Terima kasih!

Punya Pertanyaan?

Informasi Wisata Jepang
Mulai Chat
Butuh Bantuan?
Hai kak...
Layanan Whatsapp ini hanya diprioritaskan untuk peserta guide online Tanogaido. Untuk pertanyaan umum seputar Jepang (informasi sakura mekar, transportasi umum, bahasa Jepang, loker, paket tour, layanan prewedding, layanan paket golf tour Jepang dll) bisa ditanyakan langsung di Q&A website Tanogaido (FREE GRATIS tanya & PASTI DIJAWAB)