Hokkaido merupakan pulau yang terletak paling utara Jepang. Hokkaido yang luas mayoritas dipenuhi padang rumput yang dimana rusa, beruang, dan rubah berkeliaran dengan bebas. Wisatawan yang hadir dapat mencoba bermain ski saat musim dingin, menikmati pemandangan, atau piknik saat musim panas. Berikut adalah beberapa spot wisata Hokkaido yang layak untuk dikunjungi.
Keindahan kota ini tentunya menawarkan pengalaman yang tidak terlupakan untuk wisatawan asing atau lokal. Makanan khas dari Hokkaido juga jadi paling populer lantaran harganya yang terjangkau dan kesegarannya selalu terjaga. Untuk lebih lengkapnya simak ulasan di bawah ini!
Daftar isi:
Rekomendasi Spot Wisata Hokkaido
Tak perlu berlama-lama lagi, kami rangkum rekomendasi tempat wisata yang patut untuk kamu datangi saat liburan di kawasan Hokkaido. Berikut adalah beberapa diantaranya:
Festival Salju Sapporo
Tiap tahun awal Februari, tim dari penjuru dunia akan berkumpul di area Taman Odori dengan membawa pemecah es, gergaji besi, dan sekop. Berbagai balok es dengan ukuran super besar akan diubah jadi pahatan es berbentuk hewan seperti paus, hiu, ataupun beberapa karakter populer di TV.
Kamu berencana untuk liburan di Jepang? Yakin dengen itinerary kamu? Takut kesasar? Bingung Masalah Kirim Koper, Pesan Taxi dan lainnya? Gunakan Layanan Jasa Tour Guide Jepang Online dari Tanogaido Tours and Travel untuk bantuan penuh selama liburan di Jepang.
Ingin berwisata ke Hokkaido? Coba Paket Tour Jepang 8 Hari 7 Malam Hokkaido dari Tanogaido untuk perjalanan tour rombongan yang menyenangkan.
Lebih dari 1 juta wisatawan selalu memadati Taman Odori guna menonton festival salju tersebut. Mereka selalu bersemangat saat bermain salju serta mengambil foto dengan patung es walaupun cuacanya begitu dingin. Jangan kaget saat kamu mengunjungi Sapporo karena penduduknya yang sangat friendly. Biasanya warga lokal akan memberikan minuman cokelat hangat atau kopi dengan sukarela.
Es Mengapung
Kamu dapat menikmati pengalaman tidak terlupakan saat naik kapal pemecah es yang berada di Abashiri. Pengunjung juga dapat memulai petualangannya dari pelabuhan lalu menjelajahi Laut Okhostk. Sembari kapal berlayar, kamu dapat melihat aktivitas beruang es serta beberapa satwa kutub lain dan bahkan pemandangan es mengapung yang sangat indah.
Mencoba Ski Es di Beberapa Resort Terbaik Hokkaido
Di Kota Sapporo, diketahui bahwa suhu udara akan turun sampai -5 derajat dan semakin ke timur turun sampai -30 derajat. Nah, musim dingin menawarkan snowboard dan ski disini. Tumpukan salju yang lebat tak akan membuat kamu sakit walaupun terjatih ketika bermain.
Melihat Lomba Balap Anjing
Spot wisata Hokkaido yang tidak kalah keren lain ialah menyaksikan lomba balap anjing. Lomba yang diadakan di daerah Wakkanai ialah lomba anjing Husky. Nah, anjing-anjing ini akan berlari sembari membawa pemiliknya yang naik kereta luncur sekaligus bertanding siapa yang paling cepat.
Ini menjadi bentuk pelatihan kepada anjing Husky agar kuat dan tahan saat menghadapi beragam hewan buas yang hidup di hutan Hokkaido.
Liburan di Danau Toya dan Gunung Usu
Gunung Usu yang terletak di Hokkaido bagian selatan memberikan pemandangan yang begitu spektakuler. Pernah meletus pada bulan Maret 2000 silam, banyak masyarakat yang kemudian mengunjungi gunung ini sekaligus menikmati alam menggunakan ropeway.
Tidak hanya itu saja, kamu bisa juga melihat pemandangan Danau Toya dengan Pulau Nakajima yang berada tepat ditengah-tengah.
Akses ke Hokkaido
Dari Tokyo
Ada 2 cara mengunjungi Pulau Hokkaido dari Tokyo. Yang dengan pesawat terbang, diperlukan waktu sekitar 2 jam dari Bandara Haneda sampai ke Bandara Hokkaido. Atau bisa memakai naik Shinkansen / JR Tohoku. Diperlukan waktu selama 4 jam dari JR Tokyo Station sampai di Shin-Hakodate Hokuto Station.
Itulah tadi daftar rekomendasi spot wisata Hokkaido yang wajib kamu kunjungi. Dibutuhkan waktu cukup lama agar bisa berpindah dari satu spot ke spot lain disini. Oleh karenanya, pastikan kamu melihat kembali jalur destinasi karena mungkin aksesnya terbatas. Semoga bermanfaat!