6 Tempat Wisata di Prefektur Chiba

Tempat Wisata di Prefektur Chiba

Wisata Jepang – Chiba merupakan prefektur yang dekat dengan Tokyo. Hanya menempuh perjalanan satu jam menggunakan bus shuttle atau Kereta Limited Express dari Tokyo, kalian sudah sampai di Prefektur Chiba. Letaknya yang berada di sebelah timur Tokyo ini memiliki luas area sekitar 5.000 km2. Selain itu, Prefektur Chiba merupakan tempat bagi Bandara Internasional Narita.

Memiliki Ibukota yang berada di Kota Chiba, prefektur ini awalnya merupakan gabungan dari Prefektur Kisarazu dan Prefektur Inba. Prefektur Chiba juga terkenal dengan taman bermain yang paling populer di seluruh dunia, yaitu area Tokyo Disney Resort yang meliputi Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea.

Tak hanya itu saja, Prefektur Chiba juga memiliki panorama keindahan alam yang menakjubkan dan cita rasa kuliner yang lezat sehingga tidak akan membuat kalian bosan untuk berkeliling di prefektur ini.

Rekomendasi Tempat Wisata di Chiba

Untuk lebih jelasnya, kami akan memberikan informasi mengenai berbagai tempat wisata jepang seru yang bisa kalian kunjungi selama di Prefektur Chiba.

Kamu berencana untuk liburan di Jepang? Yakin dengen itinerary kamu? Takut kesasar? Bingung Masalah Kirim Koper, Pesan Taxi dan lainnya? Gunakan Layanan Jasa Tour Guide Jepang Online dari Tanogaido Tours and Travel untuk bantuan penuh selama liburan di Jepang.

1. Tokyo Disney Resort

Area bermain di Tokyo Disney Resort merupakan area paling favorit dikunjungi ketika berada di Prefektur Chiba. Tak hanya area bermain saja, namun di area Tokyo Disney Resort, juga terdapat hotel di Disneyland yang bisa kalian booking sembari merencanakan waktu untuk menghabiskan waktu untuk di Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea.

paket tour 7 hari 6 malam disneyland dan universal studio japan
Tokyo Disneyland

2. Boso Village

Boso no Mura merupakan sebuah museum terbuka yang menampilkan berbagai kebudayaan tradisional yang ada di area Boso. Ada berbagai atraksi yang dapat kalian coba selama di Desa Boso ini.

Salah satunya adalah dengan mengikuti upacara minum teh di aula desa atau langsung di rumah penduduk. Suasana yang asri akan sangat mendukung bagi kalian untuk sekedar berjalan santai di area desa ini.

Boso No Mura
Boso No Mura

3. Chiba Port Tower

Chiba Port Tower merupakan menara atau gedung yang paling tinggi di Prefektur Chiba. Seperti pada tower-tower yang lain, atraksi yang ditawarkan adalah dengan menikmati pemandangan kota dari ketinggian.

Kalian bisa menuju ke lantai atas dari gedung ini dan menikmati pemandangan Kota Chiba dari sini. Di lantai dasar dari tower ini juga menyediakan berbagai toko souvenir yang bisa kalian beli sebagai oleh-oleh.

4. Funabashi Andersen Park

Funabashi Andersen Park merupakan taman yang asri di Prefektur Chiba. Di dalam taman ini, terdapat 5 area dengan tema yang berbeda-beda. Selain berkeliling santai sambil menikmati keindahan taman bunga, kalian juga dapat mencoba permainan di area atletik.

Funabashi Andersen Park
Funabashi Andersen Park

Tak hanya itu, taman ini juga menarik bagi anak-anak. Di dalam taman, juga disediakan area persawahan yang dapat langsung dicoba untuk anak-anak merasakan menanam padi di sawah.

5. Menikmati Suasana Edo di Kota Sawara

Hampir setiap prefektur di Jepang pasti memiliki salah satu kota yang masih memegang ciri khas tradisional zaman Edo. Di Prefektur Chiba, kalian bisa berkunjung ke Kota Sawara.

Kota Sawara merupakan kota yang terkenal dengan transportasi airnya saat zaman Edo, sehingga kalian pasti akan sering menemukan kanal-kanal sungai dengan bangunan rumah atau toko di samping kiri kanannya. Kalian juga bisa mencoba menaiki perahu kecil yang menyusuri kanal sungai dengan biaya 1.300 yen selama 30 menit.

6. Menikmati makanan terkenal di chiba

Ada berbagai pilihan makanan terkenal di chiba yang bisa kalian cicipi, mulai dari olahan laut di Pelabuhan Perikanan Choshi atau ramen khas Prefektur Chiba. Olahan laut dari Pelabuhan Choshi dapat kalian nikmati, salah satunya dengan mengunjungi kedai Maiwai Shokudo. Kedai ini akan menyajikan berbagai makanan seafood dengan kualitas tinggi dan dijamin kesegarannya.

Katsura Tantanmen
ramen khas Prefektur Chiba

makanan terkenal di chiba lain yang tak kalah menggugah selera adalah mencicipi Katsuura Tantanmen yang berasal dari Kota Katsuura. Ramen yang disajikan dengan kuah shoyu, minyak cabai, bawang Bombay cincang serta irisan daging babi juga patut untuk dicoba. Di Kota Katsuura, setidaknya terdapat 40 kedai yang menjual ramen ini.

Perkiraan Biaya Hidup di Chiba Jepang

Biaya hidup di Chiba, Jepang dapat bervariasi tergantung pada gaya hidup dan kebutuhan individu. Berikut adalah perkiraan biaya hidup untuk beberapa kategori umum:

  1. Akomodasi: Biaya sewa apartemen di Chiba bervariasi tergantung pada ukuran dan lokasi. Secara rata-rata, biaya sewa apartemen satu kamar tidur sekitar ¥70.000 – ¥100.000 per bulan.
  2. Makanan: Biaya makanan tergantung pada preferensi individu, tetapi secara umum, biaya makan di restoran rata-rata sekitar ¥800 – ¥1.500 per orang. Biaya belanja bahan makanan di toko rata-rata sekitar ¥15.000 – ¥20.000 per bulan.
  3. Transportasi: Biaya transportasi di Chiba tergantung pada jarak dan alat transportasi yang digunakan. Biaya satu kali naik kereta api sekitar ¥200 – ¥500, sedangkan biaya bulanan untuk pas musiman sekitar ¥10.000 – ¥15.000.
  4. Hiburan: Biaya hiburan tergantung pada aktivitas yang dilakukan, tetapi secara umum, biaya tiket bioskop sekitar ¥1.800 – ¥2.500, sementara biaya tiket museum sekitar ¥800 – ¥1.500.

Perlu diingat bahwa ini hanya perkiraan dan biaya hidup dapat bervariasi tergantung pada banyak faktor. Namun, Chiba termasuk kota yang lebih terjangkau di Jepang dibandingkan dengan kota besar lainnya seperti Tokyo atau Osaka.

Sumber gambar: google.com

Punya Pertanyaan?

Informasi Wisata Jepang
Mulai Chat
Butuh Bantuan?
Hai kak...
Layanan Whatsapp ini hanya diprioritaskan untuk peserta guide online Tanogaido. Untuk pertanyaan umum seputar Jepang (informasi sakura mekar, transportasi umum, bahasa Jepang, loker, paket tour, layanan prewedding, layanan paket golf tour Jepang dll) bisa ditanyakan langsung di Q&A website Tanogaido (FREE GRATIS tanya & PASTI DIJAWAB)